Banner

iklan

Bagi Marcell, Lagu dan Kejantanan Itu Nggak Ada Hubungannya

Saat dijumpai di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, reporter KapanLagi.com® dapat kesempatan untuk mengobrol dengan Marcell Siahaan. Sedang dalam proses penggodokan album, Marcell bercerita sedikit mengenai albumnya.
"Album baru 50 persen, slow down sedikit. Gue masih melakukan pencarian materi lagu yang bagus dan kuat untuk album kali ini. Kalau bisa, jadi hit semua deh 10 lagunya," ungkap Marcell.

Buktikan kejantanan cuma di ranjang dan lapangan bola. Nggak ada hubungannya dengan lagu.
Marcell Siahaan

Drummer band Konspirasi ini juga menyatakan kalau proses penggarapan album ini lebih santai. Ingin merilisnya bulan Juni dan berkolaborasi dengan Andien, dia mengaku kalau lagu-lagunya lebih variatif dan mulai melepaskan diri dari gimmick Marcell yang jago lagu mellow.

Marcell Siahaan ©KapanLagi.com
"Buat lagu yang optimis, gue maunya lepas dari kesan Marcell yang jago lagu mellow. Bercerita cinta, masyarakat kan butuh cinta, nggak usah malu dibilang nggak jantan. Buktikan kejantanan cuma di ranjang dan lapangan bola. Nggak ada hubungannya dengan lagu," lanjut pelantun Semusim ini.

Meninggalkan kesan mellow, Marcell juga menanggalkan gaya musiknya yang lama. Ingin lebih organik, Marcell membawa konsep band pada warna musiknya dan bekerja sama dengan MD yang lebih fresh.

Menghindari agar musiknya tidak seragam, Marcell enggan membuktikan diri lewat lagu mellow. "Kalau musiknya masih sama, nanti jadi haus akan pembuktian. Lagu mellow sudah banyak, kalau harus dibuktikan juga buat siapa," tandas Marcell.
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate