Banner
iklan
Harga BBM Naik, Mobil Apa yang Bakal Laris?
Menteri Perindustrian Saleh Husin mengaku sudah mendiskusikan masalah ini dengan Gabungan Industri Kendaraan Indonesia (Gaikindo). "Tapi belum bisa bicara angka," kata Saleh di Semarang. Sebelumnya, Gaikindo menetapkan target penjualan mobil 1,25-1,3 juta unit hingga akhir 2014.
Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian Anshari Bukhari mengatakan kenaikan harga BBM bersubsidi akan menurunkan penjualan mobil berkapasitas mesin besar. Menurut Anshari, masyarakat akan memilih membeli mobil bermesin di bawah 1.500 cc atau mobil low-cost green car (LCGC). "LCGC kemungkinan akan meningkat penjualannya," ujarnya.
Pada Senin, 17 November 2014, Presiden Joko Widodo mengumumkan kenaikan harga BBM bersubsidi sebesar Rp 2.000 per liter. Harga Premium naik dari Rp 6.500 menjadi Rp 8.500, sedangkan solar dari Rp 5.500 menjadi Rp 7.500 per liter.
0 Comments
Langganan:
Posting Komentar (Atom)