Banner

iklan

Menonaktifkan Help Sticker di Windows 8.1

Sejak pertama kali diluncurkan, Microsoft telah mengantisipasi beberapa beberapa permasalahan yang mungkin muncul berkaitan dengan sistem operasi terbaru mereka Windows 8. Salah satu masalah yang cukup sering ditemui oleh para pengguna versi terbaru Windows berkaitan dengan rumitnya cara kerja Windows versi terbaru itu.
Microsoft menambahkan salah satu fitur yang cukup membantu yaitu Help Sticker. Para pengguna tetap disarankan untuk menggunakannya selama beberapa saat. Untuk Anda yang merasa sudah tidak membutuhkan fitur ini, berikut adalah langkah – langkah untuk mematikannya.

* Tekan tombol shortcut “Windows Key + R” bersamaan untuk membuka Run
* Setelah itu kita perlu mengisikan “regedit” pada kolom yang tersedia lalu pilih “OK”
* Selanjutnya kita perlu membuka bagian pada registry seperti yang ditunjukkan di bawah ini.
HKEY_CURRENT_USERSoftwarePoliciesMicrosoftWindows

* Setelah kita menemukan folder Windows, klik kanan lalu pilih “New”
* Sekarang Pilih “Key”
* Dan namai folder tersebut dengan nama “EdgeUI”
* Selanjutnya kita perlu klik kanan pada key baru yang terdapat pada folder registry. Lalu klik “New” pada folder tersebut.
* Setelah itu kita akan melihat “DWORD (32-bit) Value”
* Kita perlu menamai value baru tersebut dengan nama “DisableHelpSticker”
* Setelah itu kita perlu klik dua kali pada value D-WORD (32-bit) yang baru dan masukkan “1” pada kolom yang tersedia. Sekarang pilih OK.
Setelah proses di atas selesai yang perlu kita lakukan adalah me-restart kembali komputer kita. Saat komputer menyala, kita tidak akan menemukan stiker tersebut. Untuk mengaktifkan kembali fitur tersebut, yang perlu kita lakukan hanyalah menghapus apa yang kita buat tadi pada registry.

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate